H

H

Hari Ke-107 Perang Israel-Hamas : Melihat Jumlah Korban dan Sikap PBB



Peperangan antara Palestina, Hamas dengan Israel telah berlangsung  sejak 7 Oktober lalu dan hingga hari ini telah berlangsung sekitar 107 hari .  Dilansir dari CNBC Indonesia, jumlah korban tewas dalam perang Israel-Hamas di Palestina per 21 Januari 2024 yang dihimpun pukul 11.30 waktu setempat, sedikitnya 25.105 orang.Di antaranya termasuk lebih dari 9.600 anak dan 6.750 wanita.

Menurut data terbaru dari Kantor Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA) PBB, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan pemerintah Palestina per 15 Januari, serangan Israel telah merusak: Lebih dari separuh rumah di Gaza – 359.000 unit tempat tinggal telah hancur atau rusak374 fasilitas pendidikan30 dari 35 rumah sakit tidak berfungsi121 ambulans, dan 221 tempat ibadah.

Lalu apa yang telah dilakukan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) ? PPB kerap kesulitan melakukan tugasnya dalam menangani krisis, termasuk konflik Israel-Palestina karena badan dunia tersebut tidak bisa selalu melakukan intervensi terhadap suatu negara, kata Kepala Perwakilan PBB untuk Indonesia Valerie Julliand.

Dewan Keamanan PBB sebelumnya telah menghasilkan sejumlah resolusi terkait konflik Israel-PalestinaNamun, resolusi-resolusi ini tidak berhasil menyelesaikan konflik Israel-Palestina. Ini disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk ketidaksepakatan tentang batas-batas negara Palestina dan hak vetoAS adalah salah satu anggota tetap Dewan Keamanan PBB bersama dengan Prancis, China, Rusia, dan Inggris. Anggota tetap memiliki hak veto atau hak untuk menolak atau membatalkan suatu resolusi yang diajukan.

 

Subscribe to receive free email updates: